Jangan Bosan! Putar Lagu Ini Untuk Menemani Perjalanan
Kalau lagi liburan apalagi roadtrip pasti lagu menjadi teman baik disepanjang perjalanan. Yap! Betul sekali, lagu memang tidak ada matinya. Bagaikan lilin di keadaan mati lampu, begitulah posisi lagu untuk mencairkan suasana agar perjalanan tidak terlalu garing. Ada kalanya ketika diperjalanan akan sangat bosan, apalagi saat malam datang bukan hanya bosan melainkan disambut oleh si ngantuk. Lagu menjadi teman baik para roadtrip untuk membangunkan suasana. Sekarang ini sudah banyak genre musik yang beredar seperti genre Lo-fi, indie, pop, pop-rock, country, reggae, dan masih banyak lagi.
Selain jenis musiknya
yang sudah banyak, platform untuk
memutar lagu sekarang ini juga sudah banyak jenisnya. Tidak seperti dulu, perlu
membawa kaset kemana-mana untuk memutar lagu, sekarang dengan menggunakan
aplikasi dari gadget lagu dapat
diputar. Inilah beberapa lagu yang dapat menemani perjalanan liburan agar lebih
fun!
1. How Deep Is Your
Love (Bee Gees)
Lagu balad-pop ini ditulis
dan direkam oleh Bee Gees pada tahun 1977. Lirik dan musiknya sangat cocok
didengar bersama dengan orang terkasih. Ketika diputar musik ini akan membuat pendengar
terbuai dengan suara band ini. Dengan music slow
namun mengajak pendengar mengikuti irama musiknya.
2. Runaway (Ed Sheeran)
Lagu ini termasuk dalam
album X yang rilis pada 20 Juni 2014. Ketika didengar lagu ini memiliki sensasi
R&B, pop, hip-hop dan soul. "Runaway" adalah lagu kedua dan
terakhir dari album yang diproduseri oleh Pharrell Williams.
3. Hymn For The Weekend
(Coldplay)
Band kesukaan semua
orang Coldplay! Tak perlu diragukan lagi, setiap lagu yang dikeluarkan oleh
band ini, pastinya membuat tercengang. Hymn For The Weekend adalah lagu
berjenis alternatif/indie.
4. Hall Of Fame (The
Script)
Yeah, you can be the
greatest, you can be the best, you can be the King Kong banging on your chest!
Di awal lagu saja liriknya sudah menggebu-gebu, bukan? Lagu bergenre pop-rock,
hip-hop, dan pop ini dirilis pada 2012 dan mendapat nominasi World Music Award
untuk Video Terbaik Dunia.
Komentar
Posting Komentar